Kanit Binmas Ajak Warganya Cegah Karhutla
TARIUnews.com, Landak – Cegah dini kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) Ps. Kanit Binmas Polsek Kuala Behe Bripka Romi Susanto melakukan Sambangi Warganya dan mengajak untuk mencegah agar tidak terjadinya Kebakaran hutan dan lahan supaya tidak sampai meluas, Kamis (16/5)
Bripka Romi Susanto menyampaikan kami menghimbau Warga setempat untuk bersama sama mencegah kebakaran hutan dan lahan dengan menyampaikan dampak yang terjadi dari kebakaran hutan dan lahan seperti kabut asap yang menyebabkan Polusi udara dan menganggu Kesehatan, serta membentang spanduk yang tertera sanksi Pidana penjara bagi Pelaku pembakaran hutan dan lahan agar memberikan gambaran dan efek jera jika melakukannya serta mempermudah masyarakat melaporkan bilamana telah terjadi karhutla, Imbuhnya
Secara terpisah Kapolsek Kuala Behe Iptu Iwan Gunawan, SH menerangkan,kegiatan sosialisasi itu bertujuan untuk memberikan informasi dan arahan kepada masyarakat agar tidak membakar hutan dan lahan secara sembarangan.
“Melalui kegiatan sosialisasi ini, diharapkan masyarakat Dusun Sejaya Desa Kuala Behe bisa mendukung program Polri tersebut. Masyarakat juga diharapkan dapat memahami serta mengerti dampak dan akibat dari membakar hutan dan lahan secara sembarangan,” Ujarnya Iptu Iwan.
Penulis : Heriyanto
Editor : Dodi