November 22, 2024

Bhayangkari Polsek Mandor Laksanakan Kegiatan Bhaksos

0

TARIUnews.com, Mandor – (27/5) Pukul 13:30 WIB Setelah melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial di kediaman Bapak Sumadi warga Dusun Liansipi Desa Mandor Kecamatan Mandor Kabupaten Landak. Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin bersama Bhayangkari ranting Polsek Mandor melanjutkan kegiatan Bhakti Sosial ke kediaman Bapak Bahar warga Desa Kayu ara Kecamatan Mandor Kabupaten Landak.

Kegiatan tersebut dilakukan Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin bersama Bhayangkari dan Polsek Mandor adalah memberikan tali asih kepada warga yang tidak mampu. Selain dari pada itu Kapolsek juga menyampaikan kegiatan tersebut dilakukan adalah untuk menjalin tali silaturahmi antara Kepolisian dengan warganya sehingga terjalin hubungan komunikasi yang baik.

Di hubungi melalui henphone selulernya, Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin menyampaikan, kegiatan bhaksos rutin dilaksanakan oleh Dirinya bersama Bhayangkari dan Personilnya Polsek. Untuk kali ini Kapolsek memfokuskan kegiatan bhakti Sosial fokuskan di Desa Kayu Ara Kacamatan Mandor Kabupaten Landak dikediaman Bapak Bahar.

Kapolsek menyampaikan dikunjungi tempat Bapak Bahar menjadi Prioritas Bhaksos dikarenakan yang bersangkutan termasuk orang tidak mampu. selain dari pada itu Bapak Bahar juga sudah tua renta dan tidak mampu untuk mencari nafkah/bekerja, untuk mendapatkan makan sehari hari mengharapkan belas kasihan warga sekitarnya tempat dia tinggal,” Ucap Kapolsek

Sekretaris Desa Kayu ara Ibu Dona yang ikut kegiatan Bhaksos pada saat itu menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh Kapolsek Mandor, Bhayangkari dan jajarannya. Ibu Dona mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin Bhayangkari dan Personil Polsek Mandor yang mana telah memberikan Perhatian kepada warganya, semoga kegiatan terkesan di hati warganya,” Ucap Ibu Dona Sekdes Dese Kayu ara.

Atas Kunjungan yang dilakukan Kapolsek Mandor IPTU Anuar Syarifudin bersama Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Mandor dan jajarannya Bapak Bahar mengucapkan terimakasih yang mana sudah memberikan bantuan tali Asih kepada dirinya semoga Allah Subhanahu Ata Ala yang membalas kebaikan Kapolsek, Ketua Bhayangkari dan Jajarannya,” Ucap Bahar.

Penulis : Irmanudin.

Editor : Dodi

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: