November 21, 2024

Bhabinkamtibmas Polsek Mandor Sosialisasikan Harkamtibmas Kepada Pelajar Yang Mengikuti (MPLS)

0

TARIUnews.com, Mandor, Selasa, (16/7) – Bhabinkamtibmas Desa Mandor Polsek Mandor Brigadir Dingin Siahaan diundang oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 5 Mandor untuk memberikan Sosialisasi kepada Siswa-siswi baru tahun ajaran 2019 dalam rangka “Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS)” kegiatan tersebut diselenggarakan diruang kelas SMP Negeri 5 Mandor Desa Kayura Kecamatan Mandor Kabupaten Landak.

Adapun materi sosial yang disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Mandor Brigadir Dingin Siahaan kepada Siswa Siswi baru tahun ajaran 2019 dalam rangka “Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) mengenai Pemeliharaan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas).

Selain menyampaikan sosialisasi tentang (Harkamtibmas) Bripka Dingin Siahaan meminta untuk menjauhi Narkoba, Pergaulan bebas, Kenakalan remaja.

Bhabinkamtibmas Polsek Mandor Brigadir Dingin Siahaan menyampaikan kegiatan sosialisasi tentang Pemeliharaan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) yang
disampaikan oleh Brigadir Dingin siahaan bertujuan untuk memberikan Pengetahuan, bimbingan dan pembinaan kepada Pelajar yang sedang mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMP Negeri 5 Mandor,” Ucap Bhabinkamtibmas Desa Mandor.

Kepala Sekolah SMP Negeri 5 Mandor Bapak Fransiskus Akie, S,Ag M.M.Pd. mengucapkan terima kasih Kepada Bhabinkamtibmas Polsek Mandor Bripka Dingin Siahaan yang mana sudah memberikan sosialisasikan tentang Harkamtibmas kepada Pelajar di Sekolahnya.

Semoga kegiatan tersebut bermanfaat untuk Siswa dan Siswi yang mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMP Negeri 5 Mandor ,”Ucap Kepada Sekolah SMP Negeri 5 Mandor Bapak Fransiskus Akie, S,Ag M.M.Pd.

Penulis : Irmanudin.

Editor: Ronald

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: