Desa Ambarang Adakan Musdesus BLT DD Covid-19
TariuNews.com, Landak – Desa Ambarang Kecamatan Ngabang Kabupaten Landak hari ini mengadakan Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa. Senin (15/06). Dihadiri oleh Camat Ngabang, Babinsa, Pendamping PKH,Pendamping Lokal Desa Ambarang, Tenaga Ahli Pendamping Desa Kabupaten, BPD dan Anggota,serta TIM Pendata BLT DD yang terdiri dari Aparatur Desa dan RT.
Dalam sambutannya, Martin,Kepala Desa Ambarang berterimaksih kepada para narasumber dan tim Pendata BLT Ambarang yang hadir untuk mengikuti musdesus ini.” Kami dari perangkat desa mengucapkan terimaksih atas kehadiran Bapak -bapak dalam mengikuti musdesus ini, sebagai laporan,Desa Ambarang sudah mengikuti regulasi dan tahapan dari program BLT ini. Saya juga berterima kasih banyak atas kerja keras tim pendata yang terjun langsung door to door ke rumah warga,ini yang saya harapkan. Namun, masih ada beberapa anggota BPD yang cuek dan tidak mau membantu sedangkan ini tugas kita bersama, saya mohon Ketua BPD ini jadi catatan bagi anggotanya”, ucap Martin.
Yulli Nomensen, Camat Ngabang, turut memberikan arahan kepada peserta yang hadir bahwa hasil rapat dan KPM yang akan ditetapkan hari ini, apapun hasilnya harus sama bahasa agar dapat menjelaskan ke masyarakat. “Ada 256 keluarga penerima manfaat di Ambarang, ini harus jadi acuan. Lima hari setelah diberi waktu pengesahan dari Kecamatan, desa masih bisa mengusulkan perubahan data, BLT sesuai dengan persentase Dana Desa masing-masing desa, jadi tidak semua warga yang akan mendapatkan”, tambah Nomensen.
Dipertegas juga oleh Tenaga Ahli Kabupaten Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (P3MD) Landak, Jimi mengatakan bahwa alur Bantuan Langsung Tunai (BLT) sesuai dengan regulasi pemerintah mulai dari Permendes, Permendagri, PMK, dan Surat Edaran Bupati, “Program BLT ini sesuai regulasi yang ada, untuk tahap pertama sesuai dengan kesepakatan dengan pemdes akan disalurkan secara langsung atau tunai, namun untuk tahap kedua dan ketiga akan disalurkan melalui rekening bank, nanti akan ada petugas dari pihak Bank yaitu bank Kalbar akan langsung ke Desa akan melakukan pembuatan rekening bagi KPM”, ujar Jimi.
Untuk diketahui, program BLT DD adalah bantuan yang diberikan kepada keluarga penerima manfaat diluar dari bantuan BST, BPNT, PKH,Kartu Pra Kerja. Artinya, jangan sampai ada tumpang tindih, untuk itu Data Penerima Manfaat BLT semestinya harus tepat sasaran karena didata langsung oleh Desa yang melibatkan Kepala Dusun dan RT dimana langsung bersentuhan dengan masyarakat.
Penulis : Dodi
Editor. : Dodi