Kebakaran di Mungguk, 1 Orang Korban Luka Bakar
TariuNews.com, Landak-Kesigapan Anggota Koramil 11/Ngabang Praka Halim dan Praka Didik dalam membantu memadamkan kebakaran rumah yang terjadi di dusun Manggok,Desa Mungguk,Kecamatan Ngabang,Kabupaten Landak.Selasa(19/7/2021).
Babinsa desa mungguk Praka Halim mengatakan,Cuaca yang panas dan tiupan angin yang kencang membuat api merambat dan membuat rumah ludes terbakar.
“Berkat kerjasama oleh tim pemadam kebakaran dari BPBD,Satpol PP kabupaten Landak,Yayasan Bakti Suci dan warga sekitar api sudah dapat dikuasai dan dipadamkan pada pukul 17.00 Wib”.Ucap Praka Halim
“Kebakaran tersebut diakibatkan konsleting arus listrik,akibat kebakaran tersebut korban mengalami kerugian Uang Rp.60.000.000 dan barang berharga lainnya seperti sertifikat tanah dan rumah adapun warga yang mengalami musibah atas nama ibu Nurhaini 54 tahun mengalami luka bakar ringan dan langsung di bawa kepuskesmas Ngabang,”tambahnya.
Sementara itu Camat Ngabang Yully Nomensen mengatakan,turut berduka cita atas kebakaran yang dialami ibu Nurhaini. Atas kebakaran tersebut Camat ngabang menghimbau kepada warga dan masyarakat agar lebih berhati hati dan waspada dalam menggunakan listrik dan penyalaan api,biar kebakaran tidak terulang lagi.
Turut hadir dalam pemadaman Camat Ngabang Yully Nomensen,Kasat POL PP Wiber L Jait ,BPBD Kab.Landak,Puskesmas Ngabang,Koramil 11/Ngabang ,Polsek Ngabang,Warga Desa Mungguk.(1201mph)
Editor : Dodi