Banjir di Ngabang Mulai Surut, Warga Diimbau Tetap Waspada
TariuNews.com, Polres Landak-Ngabang, Akibat intensitas curah hujan tinggi dan terjadinya luapan sungai Landak, Bhabinkamtibmas Polsek Ngabang Polres Landak memantau perkembangan banjir serta memberikan imbauan kepada warga, Minggu, (13/02/2022).
“Kami mengecek dan memantau langsung ketinggian debit air di Wilayah Desa Raja, Desa Hilir Kantor, Desa Hilir Tengah dan Desa Munggu, debit air mengalami peningkatan semoga tidak hujan lagi sehingga debit air sungai menurun dan tidak meluas, ucap Aipda Ya Hendri.
Ia menambahkan, menjelang siang luapan air yang menggenangi rumah warga sudah mulai surut dan kita semua berdoa agar tidak terjadi hujan susulan.
Aipda Ya Hendri juga berpesan kepada warga agar tetap waspada apabila terjadi hujan dengan intensitas tinggi, dan apabila terjadi musibah baik banjir susulan atau tanah longsor agar secepatnya memberitahukan kepada Bhabinkamtibmas.
Kapolsek Ngabang Kompol Pesta Tampubolon mengatakan telah personil Bhabinkamtibmas, untuk melaksanakan patroli dan membantu warga di wilayah terdampak banjir.
Kompol Pesta menambahkan pelaksanaan patroli ini dimaksudkan untuk mengantisipasi terjadinya tindak pidana pencurian dirumah rumah kosong yang ditinggal pemiliknya karena banjir dan mengantisipasi gangguan kamtibmas lainnya.
“Semoga bencana banjir ini segera berakhir sehingga masyarakat bisa beraktivitas seperti sediakala apalagi bencana banjir sekarang ini bersamaan dengan penyebaran wabah Covid 19”, tutup Kapolsek Ngabang.
Penulis Humas Polsek Ngabang Polres Landak
Editor : Dodi