November 22, 2024

Karolin Dukung Tapak Sambilan Borneo Melestarikan Budaya Dayak

0

TariuNews.com, LANDAK – Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kalimantan Barat Karolin Margret Natasa yang didampingi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Landak M. Yanto Mardino menghadiri Rapat Pimpinan Pusat Kabupaten Landak Tapak Sambilan Borneo, Desa Pakumbang, Kecamatan Sompak, Kabupaten Landak, minggu (20/08/23).

Karolin sangat mendukung masyarakat yang terus menjaga kelestarian adat dan budaya dengan membentuk organisasi di bidang kebudayaan, sehingga kedepannya organisasi Tapak Sambilan Borneo bisa maju dan berkembang dalam memajukan kebudayaan dayak yang ada di Kabupaten Landak maupun Kalimantan Barat.

“Saya berharap agar organisasi Tapak Sambilan Borneo benar-benar digunakan untuk kepentigan anggotanya dan untuk memajukan daerah kita di Kabupaten Landak maupun Kalimantan Barat, dan yang terpenting tujuan membentuk organisasi ini bisa tercapai sesuai dengan visi dan misi dalam melestarikan kebudayaan,” ucap Karolin.

Bupati Landak periode 2017-2022 Karolin Margret Natasa menerangkan bahwa organisasi Tapak Sambilan Borneo merupakan organisasi yang masih baru, namun organisasi Tapak Sambilan Borneo juga harus dapat memberikan kontribusi positif terhadap kehidupan masyarakat dayak yang lebih maju dan berkembang.

“Kalau kita masuk suatu organisasi maka harus bertanggung jawab untuk menjaga nama baik organisasi, selain itu organisasi ini bisa memberikan manfaat yang baik untuk masyarakat dayak dengan cara organisasi Tapak Sambilan Borneo juga dapat menjalankan kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan sehingga masyarakat tahu adanya organisasi ini,” terang Karolin.

Editor : Dodi

Tim Liputan

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: