Maret 11, 2025

Bupati Karolin : Selamat Menjalankan Rangkaian Prapaskah

0

TariuNews.com, LANDAK – Bupati Landak Karolin Margret Natasa melaksanakan misa Rabu Abu mengawali masa hari raya Paskah tahun 2025, di Gereja Katolik Salib Suci Ngabang, rabu, (05/03/25) sore.

Karolin yang turut mengikuti misa bersama suami dan juga kedua orang tuanya tersebut, bahkan tampak masih lengkap menggunakan pakaian seragam kantor berwarna putih.

Misa Rabu Abu menandai dimulainya masa puasa dan pantang selama 40 hari, yang juga menandai awal atau hari pertama masa prapaskah bagi umat Katolik.

Umat Katolik yang hadir dalam misa, juga turut menerima tanda salib dari abu di dahi yang memiliki makna tanda pertobatan, serta mengenang pengorbanan Yesus Kristus.

Bupati Landak Karolin Margret Natasa berharap momen rangkaian hingga hari raya Paskah yang akan jatuh pada 20 April 2025 di tahun 2025 ini juga menjadi pererat persatuan serta toleransi seluruh umat di Kabupaten Landak.

“Kami tentu mengucapkan selamat menjalankan rangkaian prapaskah bagi seluruh umat Katolik di Kabupaten Landak khususnya dan kita harapkan momen rangkaian hari raya Paskah di tahun 2025 ini menjadi refleksi diri untuk sungguh-sungguh dalam pertobatan,” ucap Karolin.

Bupati Karolin juga berharap rangkaian prapaskah hingga nanti hari raya Paskah bisa berjalan dengan lancar.

“Semoga umat Katolik bisa menjalankan rangkaian prapaskah bisa berjalan dengan lancar sampai pada perayaan Paskah,” ungkap Karolin.

Tim Liputan

Editor : Dodi

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: